ada alasan mengapa
saya suka masak sendiri. saya enggak gampang percaya orang, itu alasan pertama.
saya percaya sama keterampilan yang saya miliki, itu alasan kedua dan ternyata
alasan yang paling penting. masak itu tentang balance, rasa mesti balance, managemen
waktu tepat, api tepat, dan itu yang saya suka : memiliki waktu sendiri untuk
bersenang-senang.
kelihatannya bikin
tumisan ini mudah. tapi kalau salah urutan pengerjaan jadinya gak optimal.
saya kepingin udang
saya tetap lembab dan enggak kelot-kelot karena kelamaan dimasak dalam wajan
tetapi tahunya menyerap rasa tauco yang strong banget itu.
nah, keterampilan
seperti ini sering enggak dikasih tahu di buku-buku resep masakan. kita harus
mengenali-nya sendiri lewat pengalaman memasak. itulah yang bikin saya
penasaran sama kitab masak para chef,
karena dengan bahan dan bumbu yang sama tapi management waktu dan panas api
beda, hasilnya akan beda.
hati-hati memasak
dengan bumbu tauco ya..strong banget soalnya rasanya. mesti dilihat itu tauco
asin atau manis. salah kepyur garam bikin rusak masakan. menuangkan tauco ke
dalam masakan juga sesuai selera, ada yang suka sedikit ada yang banyak. saya
pas-pasan, enggak dikit enggak banyak.
tahu kuning yang
dijual di pasaran juga sudah asin dan sering ada sensasi asam-nya, persis
seperti tauco yang terfermentasi, aroma asam yang enak.
hal pertama yang saya
lakukan adalah menumis dalam minyak panas rajangan bawang putih, bawang merah
dan cabe rawit. kemudian masuk 1 sdm tauco asin (saya tak menambahkan garam
lagi). sekarang di wajan tampak bumbu berenang. saya kepyur air sedikit dan
saya beri 2sdt gula pasir, salam serta laos. masuk 5 tahu kuning yang sudah dirajang. kepyur
dengan air dan aduk-aduk hingga menyerap bumbu.
(rasa asin dan manis
yang beradu dalam tumisan tauco ini juga soal selera. kalau saya suka dominan
asin ketimbang manis, meski ketika mengunyah tetap terasa ada manisnya.)
kemudian singkirkan
sebentar tumisan lembab tahu kuning ke pinggir wajan. masukkan 1sdm minyak
goreng. tumis cabe hijau dan masukkan semangkuk udang yang sudah dibuang
kulitnya. aduk-aduk 2 menit sambil dikepyur air. supaya bumbu dalam tahu kuning
keluar, dengan sutil (spatula untuk menumis itu) tekan-tekan tahu sedikit
sehingga bumbunya bercampur dengan seluruh isi tumisan. tutup wajan dengan
penutup. masak kira-kira 2 menit. icipi rasanya. angkat dan sajikan.
sekarang tahunya
berasa tauco banget. udangnya tetap lembab dan manis. cabe hijaunya masih
krenyes dan enggak langu.
please give it a try..
until then berkah dalem .. dan terus eksplorasi sama makananmu.. temuin asiknya duplikasi makanan dan nemuin resep baru yang lebih seru buat seleramu
until then berkah dalem .. dan terus eksplorasi sama makananmu.. temuin asiknya duplikasi makanan dan nemuin resep baru yang lebih seru buat seleramu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar